Pertemuan organisasi (CSO Forum) ke – 7 mengenai perhutanan sosial di ASEAN

Da Nang, Vietnam, 24 – 25 Juni 2018

Pada akhir bulan Juni 2018, NTFP EP Indonesia dan WARSI berkesempatan menghadiri pertemuan CSO forum di Da Nang, Vietnam.

CSO Forum membantu AWG – SF (ASEAN Working Group – Social Forestry) dalam hal perhutanan sosial. Fokus dalam isu peningkatan ekonomi masyarakat, mekanisme pemerintah, akses atas lahan dan safeguard.

CSO forum sudah terlaksana sebanyak 6 kali. CSO forum yang ke – 7 bertujuan untuk :

  1. Menyediakan platform untuk berbagi pengetahuan diantara CSO yang fokus dalam perhutanan social
  2. Meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan organisasi yang berpartisipasi
  3. Menyepakati consensus tentang rencana dan peran CSO di masa yang akan dating
  4. Mengembangkan dan merumuskan pesan kunci dan rekomendasi untuk disampaikan dalam pertemuan AWG – SF yang ke – 12

Dalam pertemuan ini NTFP EP Indonesia berkesempatan untuk menyampaikan pengetahuan tentang database dan pemetaan partisipatif serta pembelajaran dari Festival PARARA.



Leave a Reply

twelve + sixteen =